Berbagai Peristiwa Penting dalam Sejarah di Bulan Rajab

Berbagai Peristiwa Penting dalam Sejarah di Bulan Rajab

Smallest Font
Largest Font

Bulan Rajab adalah bulan ketujuh dari kalender Hijriyah. Bangsa pada zaman dahulu bangsa Arab sangat memuliakan bulan ini, antara lain adalah dengan melarang terjadinya peperangan atau pertumpahan darah dalam bulan Rajab ini. Di dalam sejarah bulan Rajab terdapat berbagai peristiwa penting bagi umat muslim, dibawah ini adalah enam peristiwa sebagaimana berikut.

Bulan Rajab juga merupakan salah satu bulan mulia bagi umat Islam yang memiliki keistimewaan di dalamnya. Allah memasukkan bulan Rajab sebagai salah satu bulan haram atau bisa dibilang dengan bulan yang dimuliakan.

Allah SWT telah berfirman dalam Al Quran, Surat At Taubah ayat 36 : “Sesungguhnya jumlah bulan menurut Allah adalah dua belas bulan, (sebagaimana) ketetapan Allah pada waktu Dia menciptakan langit dan bumi, diantaranya ada empat bulan haram. (QS. At-Taubah:36).

Sejarah dalam Bulan Rajab

Ibnu Katsir dalam tafsirnya juga telah menjelaskan, bahwa yang dimaksud empat bulan haram adalah bulan Dzul Qa’dah, Dzulhijjah, Muharram, dan Rajab.Dari Abu Bakrah radhiallahu’anhu, bahwa Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam bersabda :

“Sesungguhnya zaman berputar sebagai mana ketika Allah menciptakan langit dan bumi. Satu tahun ada dua belas bulan. Diantaranya ada empat bulan haram (suci), tiga bulan berurutan: Dzul Qo’dah, Dzulhijjah, dan Muharram, kemudian bulan Rajab suku Mudhar, antara Jumadi Tsani dan Sya’ban.” (HR.Al Bukhari dan Muslim).

Pada bulan-bulan tersebut umat muslim juga tidak akan menghadapi musuh yang memulai. Keharaman melakukan perbuatan-perbuatan kemaksiatan di bulan-bulan lebih besar jika dibandingkan dengan bulan lainnya.

Sejarah Bulan Rajab Pertama

Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam melakukan hijrah yang pertama kalinya ke Habasyah di bulan Rajab tahun ke lima kenabiannya.

Sejarah Bulan Rajab Kedua

13 Rajab merupakan hari lahir Ali bin Abi Thalib. Ia lahir sekitar 23 tahun pra hijriah/599 Masehi di Makkah,di daerah Hijaz, Jazirah Arab. Beliau merupakan salah satu orang yang pertama kali mengimani risalah Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam dari kalangan anak anak. Beliau juga merupakan salah seorang sepupu sekaligus menantu Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam, setelah menikah dengan Fatimah Az Zahra. Ia juga tercatat dalam sejarah pernah menjabat sebagai salah seorang khalifah yang keempat pada tahun 656 M. sampai 661 M.

Sayyidina Ali bin Abi Thalib adalah salah satu sahabat yang paling dicintai oleh Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam. Walaupun beliau 32 tahun lebih muda dari pada Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam. Hal ini tidak kemudian menjadi penghalang baginya untuk berkesampingan dalam perjuangan menegakkan agama Islam bersama Rasulullah saw.

Saat usianya masih kanak-kanak hingga remaja, waktunya banyak dihabiskan bersama Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam. Sehingga, beliau menerima didikan langsung dan terus menerus dari Rasulullah. Selain itu Ali juga tidak pernah dikotori oleh amalan-amalan serta perkara jahiliyyah. Beliau wafat pada tanggal 21 Ramadhan 40 H./661 M.

Sejarah Bulan Rajab Ketiga

Jika dilihat dalam sejarah bulan ini juga pernah terjadi perang Tabuk bertepatan pada tahun 9 H./630 M.

Sejarah Bulan Rajab Keempat

Tanggal 24/25 Rajab 261 H. Imam Muslim wafat. Beliau merupakan salah seorang ulama yang disandingkan dengan nama imam Al Bukhari dalam periwayatan hadist yang biasa disebut dengan muttafaq ‘alaih (hadis yang disepakati). Beliau dilahirkan di Naisabur pada tahun 202 H./817 M. Nama lengkapnya ialah imam Abu Al Husein Muslim bin Al Hajjaj bin Muslim bin Kausaj Al-Qusyairi Al-Naisaburi.

Naisabur adalah salah satu kota ilmu dan pusat peradaban di kawasan asia tengah, seperti halnya Baghdad di abad pertengahan dan Bukhara (kota kelahiran imam Al Bukhari). Dilatar belakangi oleh kesungguhan dan keseriusannya, kitab Shahih Muslim karyanya menjadi urutan kedua kitab hadis paling shahih (otoritatif) setelah kitab shahih Al Bukhari. Selain sebagai perawi yang dikenal andal dan teliti, imam Muslim juga merupakan seorang penulis yang produktif. Lebih dari 10 buku beliau tulis yang kebanyakan mengenai aqidah dan fiqih. Di antaranya adalah Al Jami’ As Shahih (Shahih Muslim) dan Al Musnad Al Kabir.

Sejarah Bulan Rajab Kelima

Pada tanggal 27 bulan Rajab, Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam melaksanakan isra’ mi’raj. Pada peristiwa ini, Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam menerima perintah shalat lima waktu dalam sehari semalam.

Sejarah Bulan Rajab Keenam

Tercatat juga dalam sejarah bulan Rajab, merupakan Nashirus Sunnah, yakni Imam Asy Syafii wafat yang bertepatan pada tahun 204 H. di usianya yang menginjak ke 54 tahun.

Amalan yang dapat dilakukan dibulan Rajab

Meminta keberkahan kepada Allah

اللَّهُمَّ بَارِكْ لَنَا فِي رَجَبَ وَشَعْبَانَ، وَبَلِّغنَا رَمَضَانَ

Allahumma barik lana fi rajaba wasya’bana waballighna ramadhana. 

Artinya, Ya Allah berkahilah kami pada bulan Rajab dan Syaban dan pertemukanlah kami dengan bulan Ramadhan.

Memohon ampunan

ربي اغفر لي و ارحمني و تب علي

Rabbighfirli warhamni watub ‘alayya

Artinya: “Ya Allah, ampunilah aku, rahmatilah aku, dan terimalah taubatku

Sejarah Bulan Rajab

Membaca sayyidul istighfar

اَللَّهُمَّ أَنْتَ رَبِّيْ لَا إِلَهَ إِلَّا أَنْتَ خَلَقْتَنِيْ وَأَنَا عَبْدُكَ وَأَنَا عَلَى عَهْدِكَ وَوَعْدِكَ مَا اسْتَطَعْتُ. أَعُوْذُ بِكَ مِنْ شَرِّ مَا صَنَعْتُ. أَبُوْءُ لَكَ بِنِعْمَتِكَ عَلَيَّ. وَأَبُوْءُ بِذَنْبِيْ. فَاغْفِرْ لِيْ فَإِنَّهُ لَا يَغْفِرُ الذُّنُوْبَ إِلَّا أَنْتَ

Allahumma anta rabbi, la ilaha illa anta khalaqtani. Wa ana ‘abduka, wa ana ‘ala ‘ahdika wa wa‘dika mastatha‘tu. A‘udzu bika min syarri ma shana‘tu. Abu’u laka bini‘matika ‘alayya. Wa abu’u bidzanbi. Faghfirli. Fa innahu la yaghfirudz dzunaba illa anta.

Artinya: “Hai Tuhanku, Engkau Tuhanku. Tiada tuhan yang disembah selain Engkau. Engkau yang menciptakanku. Aku adalah hamba-Mu. Aku berada dalam perintah iman sesuai perjanjian-Mu sebatas kemampuanku. Aku berlindung kepada-Mu dari kejahatan yang kuperbuat. Kepada-Mu, aku mengakui segala nikmat-Mu padaku. Aku mengakui dosaku. Maka itu ampunilah dosaku. Sungguh tiada yang mengampuni dosa selain Engkau.

Memperbanyak berdzikir kepada Allah

Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam bersabda, “Amal yang paling dicintai Allah adalah subhatul hadits. Lalu para sahabat bertanya, “Apa itu subhatul hadits wahai Rasulullah?” Rasulullah menjawab, “Seseorang bertasbih di tengah orang-orang yang mengobrol.”

Memperbanyak shalawat

Dalam sebuah hadist, yang dirawikan Abu Hurairah, Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam bersabda, “Bacalah shalawat untukku. Sebab, bacaan shalawat itu membersihkan kotoran (dosa-dosa) engkau dan mintalah kepada Allah untuk wasilah.”

Para sahabat kemudian bertanya, “Apakah wasilah itu, ya Rasulullah?”

Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam kemudian menjawab, “Satu derajat yang tertinggi dalam surga yang tidak akan dicapai kecuali oleh seorang, dan saya berharap semoga sayalah orangnya.”

Editors Team
Daisy Floren

What's Your Reaction?

  • Like
    0
    Like
  • Dislike
    0
    Dislike
  • Funny
    0
    Funny
  • Angry
    0
    Angry
  • Sad
    0
    Sad
  • Wow
    0
    Wow