Bahan Gamis yang Adem dan Jatuh

Bahan Gamis yang Adem dan Jatuh

Smallest Font
Largest Font

Bahan gamis yang adem dan jatuh menjadi patokan tersendiri bagi perempuan untuk mencari gamis dengan bahan yang bagus. Gamis dengan bahan yang adem dan jatuh tentu akan sangat nyaman digunakan dalam berbagai acara. Seperti yang kita ketahui gamis adalah salah satu baju untuk perempuan. Baju ini identik dengan acara acara resmi seperti acara pernikahan, atau juga bisa digunakan saat hari lebaran.

Namun tahukah kamu bahwa gamis adalah sejenis baju kurung yang dominan digunakan di wilayah Timur Tengah dan negara Islam lainnya. Baju ini disebut sebagai Tsaub atau komis dalam bahasa Somalia. Bentuknya yang seperti baju kurung dengan panjang sampai mata kaki ditambah lengannya yang panjang. Baju ini hampir sama seperti Jubah, Kaftan atau Tunik. Gamis selain digunakan untuk perempuan, juga bisa digunakan untuk laki laki. Gamis yang digunakan untuk laki laki sering dipadukan dengan sarung atau celana pantolan di dalamnya.

Lalu bahan gamis seperti apa sih yang enak dipakai, adem dan jatuh? Mari simak ulasan berikut ini!

1. Kain yang Bagus Untuk Gamis

Model gamis yang panjang dan hampir menutupi seluruh bagian tubuh terkadang membuat pemakainya cepat gerah dan kepanasan. Gamis dengan bahan yang pas dan adem pasti akan nyaman dipakai dan selalu laris manis. Ada apa aja sih bahan gamis yang adem dan jatuh? Ini dia daftarnya!

Kain Satin

photo : google

Yang pertama ada bahan satin. Satin adalah salah satu jenis kain satin sutra yang lembut dan ditenun dengan teknik serat filamen sehingga kain ini memiliki ciri khas yaitu permukaan yang mengkilap. Namun bagian dalam kain ini tidak mengkilat dan tidak licin.

Satin menjadi salah satu jenis kain yang memiliki kualitas tinggi. Kain satin secara umum bisa dijumpai dalam berbagai variasi bahan yang berbeda beda. Salah satunya untuk pembuatan gamis. Gamis dengan bahan kain satin memiliki beberapa kelebihan yaitu memberikan kesan mewah dan elegan, bahan lembut jika bersentuhan dengan kulit, gamis tidak akan mudah robek, tidak panas waktu dipakai, tampilan gamis akan terkesan jatuh, warna tidak mudah pudar dan tidak mudah kusut, pilihan warna yang cukup banyak dan yang pasti gamis dengan bahan satin tidak akan nerawang saat digunakan.

Kain Linen

photo : google

Kain yang kedua adalah kain linen. Kain linen merupakan jenis kain yang diproduksi langsung dari serat tumbuhan linen. Karakteristik kain ini memiliki tekstur yang ringan dan kuat. Kain linen juga cukup halus dan lembut.

Itulah mengapa kain ini cocok untuk dibuat gamis. Gamis dengan bahan kain linen akan terasa lembut dikulit, bertekstur indah, bahan cukup tebal namun tidak kaku saat dipakai, tidak tembus pandang atau nerawang, dan bahan gamis dengan kain linen akan terasa adem saat memakainya. Menggunakan gamis dengan bahan linen juga bisa menghangatkan tubuh saat cuaca sedang dingin.

Kain Crepe

photo : google

Kain selanjutnya yang cocok untuk dibuat gamis adalah kain crepe. Kain crepe merupakan kain yang sangat diminati oleh kaum hawa. Kain crepe merupakan jenis kain yang memiliki sifat lentur, tidak kaku, fleksibel dan di permukaan kainnya terdapat seperti butiran kerikil yang halus. Bahan ini sangat tebal dan tidak tembus pandang, sangat cocok untuk hijabers yang takut bajunya tembus pandang.

Ada berbagai jenis bahan crepe yang bisa kamu gunakan untuk membuat gamis. Kelebihan gamis yang dibuat dengan menggunkakan kain ini adalah seratnya yang lembut jadi enak digunakan, kainnya bagus, kualitas tinggi, nyaman digunakan, kainnya tebal namun tidak membuat panas, tidak newarang sehingga cocok digunakan untuk berbagai acara.

Kain Maxmara

photo : google

Mungkin sebagian orang tidak mengetahui jenis kain ini. Kain maxmara adalah salah satu kain yang hampir mirip dengan kain satin. Bedanya adalah di kain maxmara teksturnya lebih halus dan adem saat dipakai. Bahan gamis yang adem dan jatuh bisa memakai jenis kain ini untuk membuatnya.

Adapun kelebihan gamis apabila dibuat menggunakan jenis kain ini yaitu tekstur kainnya yang lembut saat dipakai, kain tidak panas, sifat kainnya yang jatuh, licin, ringan dan tipis, kain lebih berkilau sehingga memberikan kesan mewah, serta memiliki banyak pilihan warna yang bisa digunakan untuk pembuatan gamis.

Kain Katun

photo : goolge

Menjadi jenis kain yang sangat umum digunakan untuk membuat pakaian. Katun adalag salah satu bagian dari jenis kain yang berasal dari serat alami tumbuhan kapas. Keberadaan jenis kain ini yang mudah ditemukan membuat produksi teksil khususnya dibidang pakaian banyak menggunakan jenis kain ini.

Ada berbagai jenis katun yang bisa digunakan untuk membuat pakaian. Meskipun memiliki banyak variasi, namun kualitasnya tidak perlu diragukan. Gamis dengan bahan katun sangat diminati oleh kaum hawa. Ada beberapa keunggulan jika gamis terbuat dari kain katun yaitu bahan halus dan lembut, adem dan nyaman dikulit, mudah menyerap keringat, kuat dan tidak mudah sobek, sangat aman untuk kulit sensitif dan yang pasti tebal tidak tembus pandang.

Kain Rayon

photo : google

Selanjutnya adalah kain rayon. Kain ini juga cukup terkenal untuk pembuatan pakaian. Kain rayon adalah salah satu kain yang berasal dari serat hasil regenerasi selulosa atau dinding sel tumbuhan. Bahan gamis yang adem dan jatuh bisa menggunakan jenis kain rayon.

Gamis dengan bahan kain rayon memiliki berbagai kelebihan adalah daya serap yang tinggi sehingga mudah menyerap keringat, memiliki pilihan warna yang banyak, ada berbagai jenis rayon yang bisa digunakan, bahan rayon adalah bahan yang cukup murah dan ramah dikantong.

Kain Sutra

photo : google

Bahan gamis yang adem dan jatuh adalah gamis dengan kain sutra. Sutra adalah serat protein alami yang dapat ditenun menjadi tekstil. Kain ini menjadi salah satu jenis kain yang memiliki kualitas tinggi. Maka dari itu, kain sutra sering digunakan untuk pembuatan pakaian salah satunya gamis.

Gamis yang berbahan dasar kain sutra memiliki tampilan yang berkilau, memiliki daya serap yang cukup tinggi, mampu memblokir sinar UV dari matahari, halus dan lembut saat digunakan serta tidak mudah robek.

2. Bahan Gamis yang Bagus

Bahan Jersey

photo : google

Bahan yang bisa digunakan untuk membuat gamis adalah jersey. Mungkin sebagian dari kamu bertanya tanya apakah bisa bahan jersey digunakan untuk membuat gamis. Dan jawabannya adalah bisa. Bahan jersey adalah bahan yang terbuat dari campuran wol, serat sintesis dan juga kapas.

Bahan jenis ini memiliki sifat adem, nyaman digunakan, tidak mudah kusut, anti pudar serta fleksibel, nyaman dipakai, sejuk, mudah dicuci serta memiliki warna yang bervariasi. Dari situlah mengapa bahan jersey juga digunakan untuk pembuatan gamis.

Bahan Katun Jepang

photo : google

Selanjutnya ada bahan jatun Jepang. Bahan katun Jepang memiliki tekstur yang halus, lembut, ringan, tidak berbulu dan mudah mneyerap keringat. Bahan ini dibuat dengan 100 % bahan organik tanpa campuran sintesis.

Gamis dengan bahan katun Jepang sangat cocok digunakan sehari hari. Selain bahannya yang lembut, gamis dengan bahan katun Jepang akan nyaman digunakan walaupun dalam kegiatan yang padat.

Bahan Cotton Combed

photo : google

Bahan cotton combad adalah jenis kain katun yang dibuat dari serat kapas murni. Bahan ini sering digunakan untuk memproduksi kaos kaos distro. Namun jenis kain ini juga bisa digunakan untuk membuat gamis. Karakteristik kain yang halus, dingin, mudah menyerap keringat sangat cocok dibuat gamis dan digunakan oleh masyarakat Indonesia dalam berbagai acara.

Bahan Katun Silk

photo : google

Bahan selanjutnya yang cocok untuk gamis adalah bahan katun silk. Katun silk terbuat dari serat sutra, polyster atau nilon. Bahan ini memiliki karakteristik ringan, licin saat digunakan, kuat tidak mudah sobek serta halus di kulit. Kain katun silk juga tidak panas saat digunakan. Bahan ini cocok untuk gamis dengan bahan yang adem dan jatuh.

Bahan Cashmere

photo : google

Lalu ada jenis bahan dengan nama cashmere. Kain ini sering disebut dengan kain kasmir yang terbuat dari benang wol. Namun bedanya bahan ini bukan berasal dari domba.

Pada umumnya jenis kain ini banyak digunakan untuk pembuatan jaket, mantel, selimut dan jubah. Namun selain itu, jenis bahan ini bisa digunakan untuk membuat gamis. Bahan jenis ini memiliki kelebihan yaitu mewah dan modern, halus dan lentur sehingga mudah dirapikan. Perlu kamu ketahui bahwa jenis bahan ini harganya cukup mahal per meternya.

3. Bahan yang Bagus Untuk Gamis

Bahan Katun Paris

photo : google

Bahan yang bagus untuk gamis selanjutnya adalah katun paris. Katun paris merupakan jenis kain paris yang terbuat dari 100% katun. Kain ini punya ketebalan yang tipis. Benang yang ringan cocok untuk pembuatan hijab atau bahkan gamis. Namun kamu perlu selektif apabila ingin membeli gamis dengan bahan katun paris, agar tidak dapat gamis yang tembus pandang.

Bahan Chambray

photo : google

Selanjutnya ada bahan chambray. Bahan ini terbuat dari serat alam seperti linen dan katun. Jenis kain ini sangat halus dan lembut sehingga nyaman saat digunakan dalm waktu yang cukup lama. Kain ini mirip dengan denim. Bahan gamis yang adem dan jatuh bisa dibuat dengan jenis kain ini.

4. Bahan Gamis yang Adem dan Jatuh

Bahan Viscose

photo : google

Lalu ada bahan viscose. Bahan viscose adalah jenis kain rayon semi sintetis yang terbuat dari pulp kayu yang digunakan sebagai pengganti sutra. Gamis yang terbuat dari bahan viscose memiliki karakteristik bahan yang mudah menyerap keringat, ringan saat digunakan, tidak menempel di kulit, lembut dan warna tidak cepat pudar.

Bahan Bamboo

photo : google

Bahan yang cocok untuk gamis lainnya adalah bahan bamboo. Bahan ini terbuat dari campuran serat katun dan bambu. Bahan ini sering digunakan untuk membuat baju yang lembut dan tidak panas saat digunakan. Bahan ini cocok dibuat gamis dan digunakan di iklim tropis seperti Indonesia.

Bahan Wol Merino

photo : google

Bahan selanjutnya adalah bahan wol merino. Wol merino dianggap sebagai bahan wol yang terbaik karena memiliki tekstur yang lembut. Gamis yang terbuat dari bahan wol merino akan sangat nyaman digunakan karena bahannya menyerap keringat, cocok digunakan disegala cuaca, elastis, tahan terhadap debu, tidak mudah kotor, mudah dibersihkan dan masih banyak lagi.

Bahan Hemp

photo : google

Bahan yang cocok untuk gamis adalah bahan hemp. Bahan ini hampir sama dengan linen. Pakaian dengan bahan hemp akan sangat adem saat digunakan serta memiliki daya serap yang tinggi. Untuk itu bahan ini cocok untuk membuat gamis.

Itulah bahan bahan yang cocok untuk pembuatan gamis. Bahan gamis yang adem dan jatuh sangat dicari dan sangat digemari oleh banyak perempuan.

Editors Team
Daisy Floren

What's Your Reaction?

  • Like
    0
    Like
  • Dislike
    0
    Dislike
  • Funny
    0
    Funny
  • Angry
    0
    Angry
  • Sad
    0
    Sad
  • Wow
    0
    Wow